Rabu, 04 Juni 2014

Pengumuman Penerimaan Siswa Baru Tahun Ajaran 2014/2015

PEMERINTAH KABUPATEN BALANGAN
DINAS PENDIDIKAN
SEKOLAH DASAR NEGERI PARINGIN SELATAN 1
(Sekolah Bilingual & Adiwiyata)
Jl. Bhayangkara Komp. Pendidikan Terpadu
Desa Harapan Baru Kec. Paringin Selatan  Balangan


A.  Selayang Pandang
SDN Paringin Selatan 1 merupakan Institusi Pendidikan Pemerintah yang dibangun, dikelola, dan dikembangkan untuk memenuhi tuntutan masyarakat akan adanya siswa-siswi lulusan  Sekolah Dasar yang memiliki nilai lebih, yaitu mampu berkumonikasi dalam Bahasa Inggris dasar dengan baik di sekolah maupun di masyarakat. 

B.   Visi dan Misi
a.    Visi Sekolah
Terwujudnya sekolah sebagai wahana belajar yang kondusif untuk memberdayakan peserta didik bekembang menjadi insan yang berakhlak mulia, cerdas, kreatif, inovatif dan berwawasan global.
b.    Misi Sekolah:
1.    Menumbuhkan budaya relegius, kedisiplinan dan kekeluargaan pada seluruh warga sekolah.
2.    Mengoptimalkan proses pembelajaran aktif, efektif, kreatif dan menyenangkan.
3.    Mengembangkan potensi (bakat) peserta didik dibidang seni, olahraga, dan keterampilan melalui program extarakurikuler sehingga potensi sisawa dapat berkembang secara optimal
4.    Mengembangkan pembelajaran berbasis IT dan berkemampuan  Berbahasa Inggris Dasar.
5.    Membangkitkan semangat berprestasi seluruh warga sekolah.
6.    Menumbuhkan kesadaran dan kepedulian terhadap lingkungan.
7.    Meningkatkan manajemen partisifatif yang melibatkan siswa, guru, orang tua dari stackholder sekolah.

C.  Bentuk Kurikulum 
Kurikulum pelajaran yang digunakan disesuaikan dengan peraturan Pemerintah yang berlaku saat ini  yang bebannya terukur dan disesuaikan dengan perkembangan psikologis serta logika anak menurut usianya dengan menekankan pembelajaran menggunakan Bahasa Inggris dasar sebagai bahasa pengantar di kelas.

D.  Spesifikasi atau Ciri Khas
Siswa-siswi SDN Paringin Selatan 1 menguasai semua mata pelajaran,  terampil  dalam berkumonikasi menggunakan bahasa Inggris dasar sebagai bahasa pengantar di kelas dan di lingkungan sekolah,  berketerampilan tekhnologi dan fisik, berjiwa mandiri, penuh perhatian terhadap aspek dinamika kelompok dan bangsa, berdisiplin tinggi, serta berkesenian yang memadai.
Selain itu sekolah juga menerapkan pembelajaran berwawasan lingkungan sehingga siswa dapat belajar di dalam maupun di luar lingkungan sekolah.

E.   Fasilitas
Sekolah dilengkapi dengan ruang kelas berukuran standar,  laboratorium bahasa,  perpustakaan, ruang terbuka hijau, tempat parkir, mushalla, ruang UKS serta kantin sekolah.

F.   Prestasi
1.    Sekolah
a.    Juara I Sekolah Adiwiyata tingkat Kabupaten Balangan tahun 2014
b.    Juara Umum Lomba Kreatifitas Siswa tahun 2013
2.    Tenaga Pendidik
a.    Juara II Lomba Kepala Sekolah Berprestasi tingkat Provinsi Kalsel tahun 2013
b.    Juara II Lomba Media Pembelajaran tingkat Provinsi Kalsel tahun 2013
c.    Juara harapan I lomba Media Pembelajaran tingkat Provinsi Kalsel tahun 2013
d.    Juara I lomba Guru Berprestasi tingkat Kecamatan Paringin Selatan tahun 2014
3.    Siswa
a.    Juara III Lomba Bulutangkis tingkat Provinsi Kalsel tahun 2014
b.    Juara I Lomba OSN Matematika tingkat Kabupaten Balangan tahun 2013
c.    Juara I lomba Cipta Puisi tingkat Kabupaten Balangan tahun 2013
d.    Juara II Lomba Cerdas Cermat Lingkungan Hidup tingkat Kabupaten Balangan tahun 2014
e.    Juara II lomba Desain Batik FLS2N tingkat Kabupaten Balangan tahun 2013
f.     Juara III Lomba MIPA tingkat Kabupaten Balangan tahun 2014
g.    Juara III Lomba OSN IPA tingkat kabupaten Balangan tahun 2013
h.    Juara III lomba desain Batik FLS2N tingkat Kabupaten Balangan tahun 2013
i.      Juara III lomba pidato FL2SN tingkat Kabupaten Balangan tahun 2013
j.      Finalis Olimpiade Proyek Sains YABN tahun 2013

G.  Kegiatan Rutin Sekolah
No
Kegiatan
Waktu Pelaksanaan
1.
Akademik
a.    Upacara bendera
b.    Senam pagi
c.    Pendidikan Lingkungan Hidup


Senin
Jum’at
Jum’at
2.
Keagamaan
a.    Sholat berjama’ah
b.    Membaca Asma’ul Husna
c.    Membaca Al-Qur’an (kelas IV s/d VI)


Selasa & Kamis
Setiap pagi
Setiap pagi
3.
Ekstra Kurikuler
a.    Seni tari
b.    Drumband
c.    Kuda Gipang
d.    Habsy

Jadwal disesuaikan


H.  Penerimaan Siswa Baru
Kami memberi kesempatan kepada siswa-siswi lulusan TK untuk belajar, mengembangkan diri, dan meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris di SDN Paringin Selatan 1 periode tahun pelajaran 2014/2015 dengan ketentuan dan syarat-syarat sebagai berikut:
1.    Berijazah TK/Surat Keterangan dari TK
2.    Mengisi  formulir pendaftaran yang sudah disediakan
3.    Menyerahkan fotocopy kartu keluarga 1 lembar
4.    Menyerahkan fotocopy akta kelahiran 1 lembar
5.    Menyerahkan pas foto warna terbaru ukuran 3 X 4 sebanyak 3 lembar.
6.    Menyerahkan fotocopy piagam/sertifikat prestasi yang dimiliki (kalau ada)
7.    Berkas dimasukkan ke dalam map:
Warna merah untuk putra
Warna kuning untuk putri

I.     Waktu dan Tempat Pendaftaran
Pendaftaran dimulai pada:
Tanggal    :  26 Mei s.d. 05 Juni  2014
                   (Hari libur tidak termasuk)
Tempat    :  SDN Paringin Selatan 1
Alamat     :  Jl. Bhayangkara Komp. Pendidikan Terpadu Desa Harapan Baru Kec. Paringin Selatan  Kabupaten Balangan
Waktu      :  Pukul 08.00 s/d 12.00 Wita, kecuali hari
                   Jum’at s/d pukul 11.00

J.     Pelaksanaan Uji Kompetensi
Tanggal   :  07 Juni 2014
Tempat    :  SDN Paringin Selatan 1
Waktu     :  Pukul 09.00 s/d selesai.

K.  Pengumuman dan Daftar Ulang
Pengumuman siswa yang diterima tanggal 10 Juni 2014
Daftar ulang            siswa baru tanggal  10 s/d 14 Juni 2014


Contact Person:

Mr. Saihani     (0852 48778687)

Mr. Hasan       (0813 49755524)
Mrs. Dini        (0813 49391517)

Foto Dewan Guru dan Staf  SDN Paringin Selatan 1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar